Latar Belakang Perlunya GBHN di Indonesia

gbhn

Apakah negara kita perlu dengan GBHN? Lalu kenapa Indonesia perlu adanya GBHN? Berikut saya uraikan latar belakang perlunya dibuat GBHN


Negara Indonesia dibentuk lewat perjuangan rakyat, yang memakan waktu puluhan tahun dan pengorbanan yang tidak ternilai. Karena keuletan, kecerdikan dan keberanian bangsa Indonesia, maka perjuangan mereka itu berhasil dengan lahirnya negara kebangsaan pada tanggal 17 Agustus 1945. Menyadari bahwa kelahiran negara kita adalah berkat perjuangan yang demikian tadi, maka dalam periode lima tahun setelah proklamasi, rakyat kita sanggup menghadapi ujian dalam revolusi kemerdekaan. Seluruh lapisan rakyat telah berkorban, gigih bekerja sarna dan bersatu demi membela negara proklamasi.
Untuk apa rakyat kita membentuk negara merdeka dengan perjuangan yang demikian itu? Sebagai bangsa, rakyat Indonesia mempunyai tujuan nasional seperti termuat dalam Pembukaan UUD'45, dan sebagai hasil perumusannya berbu¬nyi sebagai berikut:
  1. terlindungnya segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia;
  2. terciptanya kesejahteraan umum bagi seluruh rakyat Indonesia;
  3. terdidiknya bangsa Indonesia sehingga menjadi bangsa yang cerdas dalam kehidupannya;
  4. terciptanya ketertiban dunia yang berdasarkaan, kemerdeka¬an, perdamaian abadi dan keadilan sosial.
Pencapaian tujuan nasional tadi dapat diibaratkan pada orang yang mengadakan perjalanan jauh untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. la harus mengerti betul yang menjadi tujuannya dan arah, jalan serta sarana apa yang diperlukan agar sampai ke tujuan itu. Mirip dengan orang yang mengadakan perjalanan tadi adalah perjuangan bangsa dan rakyat Indonesia untuk mencapai tujuan-tujuan yang telah disebut di atas. Itulah sebabnya rakyat Indonesia menyusun GBHN, yang menjadi pedoman, serta berisikan arah, tujuan-tujuan, cara-cara atau langkah-langkah serta sarana-sarana yang perlu agar perjuangan mewujudkan cita-cita dan tujuan nasional tersebut dapat dicapai. itulah perjuangan pembangunan namanya!
Agar perjuangan pembangunan dapat mencapai hasil, maka perjuangan itu harus berpegang pada moral pembangunan, yang pada hakikatnya adalah nilai-nila luhur yang telah kita sepakati menjadi dasar negara, pandangan hidup dan ideologi bangsa, yaitu Pancasila. Pancasila sebagai moral pembangun¬an menjadi tolok ukur kebijaksanaan dan pelaksanaan pembangunan, serta cara-cara pembangunan itu dilaksanakan. Artinya: kita harus menghindari semua pelaksanaan pembangunan yang tidak sesuai dengan Pancasila.

Demikian, semoga bermanfaat.

Related

Wawasan Kebangsaan 6481759076822998039

Posting Komentar

Layanan komentar untuk blog orangmajalengka. Silakan tulis komentar Anda di bawah

emo-but-icon

Follow Us

Recent

Comments

Side Ads

Text Widget

Connect Us

item